humaniora.id – Dalam rangka menyambut Hari Santri Nasional, Minggu (22/10/2023) mendatang, Rumah Makan Rawon Bidadari memberi diskon hingga 50% untuk menu Nasi Kebuli, Sate Kambing, dan Sate Ayam Bumbu Rempah.
Diskon tersebut mulai dibuka bertepatan dengan rumah makan ini merayakan Hari Ulang Tahun Ke-7, Rabu, 18 Oktober 2023 hingga peringatan Hari Santri Nasional, Minggu (22/10/2023) mendatang.
“Ini bentuk perwujudan dari kesyukuran kami. Menyadari betapa besar nikmat yang dianugerahkan Allah,” ujar Kiai Muhammad Rofi’i Mukhlis, pemilik restoran yang lebih akrab disapa Gus Rofi’ ini.
Melekatkan momentum Hari Santri Nasional ke dalam usaha kuliner ini, kata Gus Rofi’, sebagai wujud konkret menerapkan ilmu keterampilan, serta pelaksanaan kemandirian kewirausahaan yang juga diajarkan kepada para santri di Pondok Pesantren.
Bukan hal aneh menurutnya, bila santri menjadi pelaku UMKM. Sebab Pondok pesantren juga ikut berperan mendidik para santrinya berwirausaha.
“Diharapkan usaha model ini terus berkembang. Sehingga roda perekonomian masyarakat ikut bergerak,” ujar Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Barisan Kesatria Nusantara (BKN) ini.
Rumah Makan Rawon Bidadari terletak di Jalan Erlangga No 95 Katang Kediri Jawa Timur. Restoran buka dari pukul 09.00 – 21.00 WIB. Khusus momen promo dan diskon dibuka sampai menu habis.
Sejumlah pejabat Negara, pejabat Pemerintah Pusat dan Daerah pernah mengunjungi restoran ini. Antara lain, Gubernur Jawa Timur Hj. Khofifah Indar Parawansa pernah berkunjung ke sini.
“Ibu Khofifah memuji masakan kami. Rasa rawonnya enak dan susah dicari tandingannya,” terang Siti Lestari yang juga pemilik restoran ini menyampaikan kesan Gubernur Jawa Timur tersebut.
Di Rumah Makan Rawon Bidadari ini setiap menu makanan dan minuman diberi label yang unik. Jenis makanan paling mahal misalnya diberi nama Menu Presiden.
“Ada juga Menu Gubernur dan yang murah namanya Menu Lurah. Dari tahun ke tahun rumah makan Rawon Bidadari terbukti makin populer, terutama di wilayah Kediri Jawa Timur dan sekitarnya,” ujar Siti Lestari.
Jadwal promo dan diskon Rumah Makan Rawon Bidadari diselang-seling setiap harinya. Hari Rabu, 18 Oktober diskon, Kamis19 Oktober harga normal. Jum’at 20 Oktober diskon, Sabtu 21 Oktober normal.
Minggu, 22 Oktober diskon, Senin 23 Oktober normal. Selasa, 24 Oktober diskon, Rabu 25 Oktober normal. Kamis 26 Oktober diskon, Jum’at 27 Oktober normal. Sabtu 28 Oktober diskon, Minggu 29 Oktober normal. Senin 30 Oktober diskon, Selasa 31 Oktober normal.
Pada saat HUT Ke-7 Rumah Makan Rawon Bidadari ini memperkenalkan menu Nasi Kebuli Bidadari yang terdiri dari Nasi Kebuli Biryani dan Nasi Mandhi. Juga tersedia Sate Kambing dan Sate Ayam dengan bumbu rempah.
“Siapa yang membeli nasi kebuli dan sate bumbu rempah selama peringatan harlah akan mendapatkan kupon undian berhadiah sepeda motor,” ujar Siti Lestari berjanji.
Ketika bisnis berkembang dengan baik, Gus Rofi’ juga sudah memikirkan opsi untuk membuka cabang usaha yang baru. Tujuannya supaya dapat melayani konsumen yang semakin bertambah jumlahnya.
“Harapan ke depan Rumah Makan Rawon Bidadari dapat tumbuh tidak hanya di Kediri saja. Tapi bisa membuka cabang di berbagai tempat di seluruh Nusantara tercinta ini,” ujar Gus Rofi’ optimis.
Indonesia Negara kepulauan terbesar di dunia. Kaya sumber daya alam, dan penghasil rempah-rempah terbesar di dunia. Indonesia juga kaya denga ciri khas makanan yang berbeda-beda di setiap daerahnya.
“Makanan Indonesia tidak kalah dengan makanan luar. Rumah Makan Rawon Bidadari ikut melestarikan makanan khas Indonesia supaya tidak tergeser dengan makanan luar,” tutur Gus Rofi’ menutup./*