Humaniora.id, Jakarta – Polda Metro Jaya melakukan rekayasa lalu lintas di sekitar Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, saat laga Timnas Indonesia Vs Jepang. Rekayasa lalu lintas ini untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas.
“Kepada masyarakat pengguna jalan diimbau untuk menghindari ruas jalan seputaran GBK, dari pukul 18.00 WIB sampai dengan 22.00 WIB,” bunyi pengumuman TMC Polda Metro Jaya yang dilihat di akun X-nya, Jumat (15/11/2024).
Dikutip dari akun Instagram TMC Polda Metro Jaya, berikut rekayasa lalu lintas di sekitar GBK:
- Arus lalu lintas yang dari Bundaran Senayan yang akan menuju Jalan Pintu Satu Senayan diluruskan ke Jalan Jenderal Sudirman arah Semanggi
- Arus lalu lintas dari Jalan Mustopo menuju Jalan Asia Afrika dibelokkan ke kanan arah Jalan Hang Tuah Raya
- Arus lalu lintas dari arah Jalan Patal Senayan 1 menuju Jalan Asia Afrika dibelokkan ke kiri Jalan Tentara Pelajar
- Arus lalu lintas dari arah Manggala Wanabakti menuju Jalan Lapangan Tembak diluruskan menuju Jalan Tentara Pelajar
- Arus lalu lintas dari arah Jalan Tentara Pelajar menuju Jalan Patal Senayan diluruskan ke arah Permata Hijau.
Selain itu, polisi juga menyediakan kantong parkir di sejumlah titik. Meski begitu, suporter Timnas Indonesia diimbau tidak membawa kendaraan pribadi saat menonton pertandingan Indonesia Vs Jepang di GBK.
“Diimbau kepada suporter Timnas Indonesia saat menyaksikan pertandingan di SUGBK agar tidak menggunakan kendaraan pribadi, mengingat parkir di areal GBK sangat terbatas,” katanya.
Untuk para pengunjung jangan lupa sediakan kartu Elektronik untuk pembayaran tarif parkir di karenakan parkir di GBK sudah tidak menggunakan uang tunai. Berikut Lokasi Parkir di area GBK:
- Parkir Plaza Tenggara
- Parkir Istora
- Jalan APEC
- Parkir elevated sisi selatan
- Parkir Timur Senayan sisi selatan
- Parkir elevated sisi utara
- Parkir akuatik
- Lapangan ABC
- Parkir Stadion Madya
- Parkir Masjid Albina
- Parkir Lapangan Softball
- Pintu 2 (Eks Telkom)
- Sepanjang JCC-Pintu 11
- Sepanjang JCC-Pintu 5