humaniora.id – Apakah kamu sedang mencari cara untuk mendapatkan peluang penghasilan tambahan? Salah satu cara yang bisa kamu coba adalah dengan menjadi agen Pegadaian!
Pegadaian tidak hanya menyediakan jasa gadai yang dibutuhkan oleh masyarakat, tetapi juga membuka peluang bagi kita untuk mendapatkan penghasilan tambahan.
Sebagai agen Pegadaian, kamu akan bertugas untuk membantu masyarakat dalam melakukan transaksi gadai.
Kamu akan menjadi perantara antara peminjam dan Pegadaian, membantu mengurus berbagai proses gadai mulai dari penilaian barang hingga pencairan dana.
Dengan menjadi agen Pegadaian, kamu memiliki kesempatan untuk mendapatkan komisi dari setiap transaksi yang berhasil kamu bantu.
Jadi, jangan ragu untuk mencoba menjadi agen Pegadaian dan manfaatkan peluang untuk mendapatkan penghasilan tambahan.
Dengan semangat dan kerja keras, kesuksesan pasti akan menghampirimu. Selamat mencoba!
Berikut beberapa pertanyaan seputar Agen Pegadaian.
Apa itu Agen Pegadaian?
Agen Pegadaian merupakan mitra Pegadaian dimana Pegadaian menjalin kerjasama dengan masyarakat sebagai Agen yang dapat melayani transaksi Produk Pegadaian bagi masyarakat dengan konsep sharing fee.
Bagaimana cara mendaftar jadi Agen Pegadaian?
Mudah untuk mendaftar menjadi Agen Pegadaian, cukup instal dan isi data diri di Aplikasi Agen Pegadaian .
Apa saja yang saya dapatkan?
Kamu akan mendapatkan fee Agen berdasarkan transaksi produk, marketing Kit tools sebagai Agen Pegadaian berdasarkan leveling Agen, dan tokomu juga jadi lebih keren karena bekerja sama dengan PT Pegadaian, BUMN yang sudah berdiri sejak 121 Tahun.
Apakah bisa menjadi agen walaupun tidak punya usaha atau warung?
Jangan khawatir karena siapapun bisa jadi Agen Pegadaian walaupun kamu karyawan, PNS ataupun freelance, kamu tetap bisa menjadi Agen Pegadaian.
Apakah saya harus bayar atau deposit untuk menjadi Agen Pegadaian?
Tidak perlu. Deposit disini hanya sebagai wallet yang digunakan untuk melakukan transaksi pembayaran maupun penarikan fee.
Bagaimana cara mengetahui transaksi dan fee yang didapat?
Kamu dapat mengecek transaksi melalui Rekening Koran di Outlet Pegadaian ataupun melihat pada history di aplikasi Agen Pegadaian.
Kenapa saya tidak menerima email verifikasi setelah mendaftar?
Apabila kamu tidak menerima email balasan pada Inbox Utama, kamu dapat melakukan pengecekan pada Spam, kamu bisa menandai email tersebut aman untuk mendapatkan email pemberitahuan selanjutnya.
Jika masih tidak mendapat email, kamu juga dapat menghubungi kami melalui Petugas Pegadaian terdekat .
SYARAT & KETENTUAN
- Perorangan maupun Badan Usaha.
- Memiliki tempat tinggal atau tempat usaha.
- Lokasi tempat tinggal atau tempat usaha memiliki akses yang mudah ke outlet Pegadaian terdekat.
- Memiliki smartphone.
- Memiliki rekening bank yang bekerjasama dengan PT Pegadaian yaitu BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BCA.
Kantor Pusat Pegadaian
Indonesia
Demikian artikel Dapatkan Penghasilan Tambahan dengan Menjadi Agen Pegadaian. Semoga bermanfaat!